BENGKULU, eWarta co -- Bagi kawula muda dan keluarga, kini telah hadir kedai ayam bakar dengan menu yang menggugah selera makan kita, kedai ini sangat cocok untuk keluarga maupun kawula muda yang tidak sempat untuk memasak sendiri dirumah bisa juga sebagai alternatif kuliner pilihan anda semua.
Ketua komunitas Fortuner Owner Club Indonesia, Bengkulu (FORCI) Arianto, resmi membuka kedai ayam bakar Singgang Rindu yang terletak di kawasan Sukamerindu, Kota Bengkulu.
Kedai ini mulai beroperasi untuk umum pada tanggal 13 Januari 2025, dengan jam buka setiap hari mulai pukul 17.00 hingga 23.00 WIB.
"Mulai besok jam 5 sore kita resmi buka untuk umum, malam ini kita buka khusus untuk keluarga dekat dan kawan-kawan Komunitas FORCI, tak lupa, ucapan terimakasih kepada, Ayah dan Ibu, Mertua dan semuanya yang telah meluangkan waktu untuk hadir dan dukungan terhadap pembukaan kedai kami ini,"sampai Arianto yang akrab dipanggil Ari (Ari Motor)
Kedai Singgang Rindu menawarkan berbagai menu unggulan, termasuk ayam bakar singgang rindu, yang dapat dinikmati dalam dua pilihan paket, yakni paket besar dengan ayam utuh atau paket kecil.
Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati hidangan laut seperti ikan bakar, gurameh, cumi-cumi, udang bakar, serta aneka sayur segar mulai dari cah kangkung hingga lalapan.
Untuk melengkapi hidangan, tersedia berbagai minuman segar, termasuk juice buah yang lengkap.
Keberadaan kedai ini diharapkan dapat menjadi tempat kuliner favorit baru bagi masyarakat Bengkulu, sekaligus memberikan pilihan makanan lezat dengan suasana yang nyaman dengan harga murah dan terjangkau dikantong anda semua.