BLITAR, eWarta.co -- Pemkot Blitar akan berencana mengubah Pasar Wage menjadi pasar kuliner. Keputusan itu lantaran pasar tersebut semakin lama tak kunjung ramai. Ditambah beberapa kios masih kosong.
Kepala Disperindag Kota Blitar, Hakim Sisworo mengatakan, rencana mengubah Pasar Wage menjadi pasar kuliner untuk mengoptimalkan fungsi bangunan. Menurut Hakim, Pasar Wage yang dibangun sejak 2014 lalu itu, hingga saat ini dinilai semakin sepi.
"Mayoritas pedagang yang menempati kios adalah pelaku usaha kuliner. Karenanya Pemkot berencana untuk mengubah Pasar Wage menjadi pasar kuliner. Apalagi lokasi dari pasar ini berada di lokasi yang strategis apabila digunakan untuk pasar kuliner,” Jumat (25/11/2022).
Hakim menyebut, lokasi Pasar Wage berada di tengah kota. Tepatnya berdekatan dengan Alun-alun Kota Blitar, kantor wali kota, stasiun kereta api hingga pusat perbelanjaan.
“Dengan begitu orang akan lebih mudah untuk menjangkaunya. Jadi pasar ini harus dimaksimalkan dengan baik perannya,” jelas Hakim.
Mantan Kepala BPD dan Bakesbangpol Kota Blitar ini menjelaskan, pihaknya masih mematangkan desain penataan pasar kuliner. Baru kemudian akan ditawarkan ke pelaku usaha kuliner di Kota Blitar.
“Saya berharap, nantinya keberadaan pasar kuliner di Pasar Wage dapat meningkatkan perekonomian masyarakat khususnya pelaku usaha kuliner di Kota Blitar,” pungkasnya.(Adv/Kmf/(Bas)